Kamis, 26 Oktober 2017

Teks Editorial



Sederhana dalam ultah, namun Prestasi Wah

Hari ulang tahun memang identik dengan suatu perayaan sebagai bentuk rasa syukur atas usia yang bertambah. Tahun  ini, SMAN 2 Magelang merayakan ulang tahun yang ke-38 pada 22 Oktober 2017. Acara perayaan tahun ini cukup panjang. Hal itu tentunya menyita banyak biaya yang tidak sedikit. Perhelatan demi perhelatan diselenggarakan mulai dari lomba voli antar SMP, lomba futsal antar SMA, jalan santai, sepeda santai dan acara puncak yaitu konser band papan atas yaitu Sheila On 7. Tidak hanya itu, OSIS SMAN 2 Magelang menghadirkan bintang tamu lainnya seperti Hanindya, Happy Summer, Nancy dan Robbrs. Perayaan tahun ini memang sangat meriah. Waktu yang digunakan untuk menyelenggarakan rentetan acarapun lebih dari satu bulan.
            Hal tersebut menimbulkan pro dan kontra di kalangan masyarakat. Acara perayaan HUT sekolah yang diselenggarakan oleh OSIS memang sangatlah wah, sehingga berhasil menarik antusias masyarakat pada khususnya dan pelajar pada umumnya. Acara puncak yang akan diselenggarakan pada 8 November dengan menghadirkan band papan atas yaitu Sheila On 7, berhasil membuat nama SMAN 2 Magelang melambung. SMAN 2 Magelang dielu-elukan sebagai sekolah kekinian dengan perayaan ulang tahun yang sangat meriah dan berhasil mengundang sederet bintang tamu ternama. Akan tetapi disisi lain, ada yang berpendapat bahwa pamor sekolah tergantung pada prestasi sekolah bukan tergantung pada seberapa megahnya perhelatan HUT sekolah. Hal itu tidak sinkron antara megahnya perhelatan yang diselenggarakan dengan prestasi akademik siswa. Faktanya SMAN 2 Magelang menduduki peringkat ke-4 dari 5 SMA di Kota Magelang. Hal itu tentu menyindir pihak sekolah, bahwa penyelenggaraan perayaan HUT harus berbanding lurus dengan prestasi sekolah.
            Selain itu, penyelenggaraan konser band papan atas juga menimbulkan berbagai reaksi dalam masyarakat. Ada yang setuju karena dapat digunakan sebagai ajang promosi sekolah serta sebagai sarana hiburan. Namun, ada yang kontra dengan penyelenggaraan acara tersebut. Hal itu didasarkan bahwa dengan adanya acara tersebut tentu pihak sekolah memerlukan biaya yang tidak sedikit dan berujung dengan pemungutan dana secara sukarela kepada wali murid. Daripada uang tersebut digunakan untuk berfoya-foya untuk memeriahkan HUT sekolah, lebih baik digunakan sebagai perbaikan fasilitas guna menunjang proses pembelajaran di sekolah. Terlebih lagi, seperti yang kita ketahui SMAN 2 Magelang yang menduduki peringkat ke-4 dalam prestasi akademik memerlukan perhatian lebih dalam bidang akademik.  Dana yang digunakan untuk penyelenggaraan HUT dapat digunakan untuk menunjang proses belajar mengajar seperti untuk membeli buku pembelajaran, biaya jam tambahan serta untuk membayar uang SPP. Terlebih lagi, perayaan tidak harus di meriahkan secara “jor-joran”, akan tetapi dapat di selenggarakan secara meriah tetapi juga hemat budget.
Semakin meriahya perhelatan HUT sekolah, menjadi tolok ukur keberhasilan pihak penyelenggara yaitu OSIS dalam sepak terjang kinerja selama menjabat. Hal ini mungkin menimbulkan gengsi pengurus OSIS antar angkatan. Tahun lalu SMAN 2 Magelang berhasil mengundang Payung Teduh yang juga merupakan merupakan band papan atas dengan "Resah" sebagai lagu andalan pada saat itu. Jika tahun ini, OSIS SMAN 2 Magelang tidak berhasil mengundang bintang tamu yang lebih wah dari tahun lalu, maka akan timbul suatu opini bahwa kinerja pengurus OSIS menurun. Oleh karena itu, pihak penyelenggara berusaha untuk meningkatkan atau setidaknya mempertahankan kemeriahan penyelenggaraan HUT sekolah. Hal itu menjadi tantangan bagi OSIS SMA agar membuat program kerja yang menarik serta berkembang dari tahun ke tahun. Hal itu dinilai kurang efektif dalam mendongkrak penilaian terhadap OSIS. Kemegahan dalam perayaan HUT sekolah dinilai hanya untuk memuaskan gengsi semata. Rasa gengsi itu sebenarnya baik jika digunakan untuk hal yang baik. Daripada gengsi terhadap kemeriahan perayaan HUT sekolah, lebih baik gengsi terhadap prestasi. Kita dapat menyalurkan rasa gengsi terhadap prestasi sekolah lain. Melalui perhelatan HUT sekolah, kita dapat juga mengembangkan prestasi sekolah. Hal ini juga menajadi tantangan bagi OSIS untuk turut andil dalam memajukan prestasi sekolah.  Akan lebih wow  jika OSIS ikut berpartisipasi serta berhasil mendongkrak prestasi siswa siswi SMAN 2 Magelang. Terlebih dalam acara tersebut bertujuan untuk merayakan HUT sekolah yang seharusnya dapat dinikmati oleh seluruh warga SMAN 2 Magelang. Suatu perhelatan yang besar dan meriah tidak sepenuhnya baik dan dapat dinikmati seluruh warga sekolah. Terlebih acara puncak diselenggarakan pada malam hari menjadi alasan kenapa kaum pelajar tidak ikut partisipasi. Kalau yang sederhana dan menarik dapat dinikmati seluruh warga sekolah saja sudah keren, kenapa harus memilih yang berdana besar serta kurang berfaedah? Terlebih, dengan bertambahnya usia sekolah tentu harus ditambah dengan rasa syukur serta bertambahnya prestasi terutama dibidang akademik.

1 komentar:

  1. Isinya sudah OK OCE banget. yang belum OK paragrafnya, Bro!

    Tahun depan kita tunggu: nanggap NOAH atau mau BERBENAH.
    Semoga ganti arah: Sederhana dalam ultah, namun prestasi WAH!

    BalasHapus

Resensi Buku Geologi dan Geomorfologi Indonesia

Mengenal Lebih Jauh Tentang Indonesia Judul buku :Geologi dan Geomorfologi Indonesia   Penulis : Drs. Sriyono, M.Si Pe...